-->'/>

Geomorfologi sungai Luk Ulo


 Sungai Luk Ulo memiliki nilai geologi yang sangat tinggi. Sungai Luk Ulo termasuk sungai antecedent , yaitu jenis sungai yang memotong struktur geologi utama daerah yang di laluinya,dan termasuk dalam stadium dewasa.


Tingkat kedewasaan sungai ini terlihat dari pola meander, serta endapan undak sungai yang terbentuk pada posisi jauh dari sungai utama. 


Sungai Luk Ulo merupakan suatu wilayah ekosistem yang di batasi oleh topografi punggungan pemisah air (water devide) dan berfungsi sebagai pengumpul ,penyimpan , dan penyalur air ,sedimen ,dan unsur hara dalam sistem sungai yang keluar pada outlet tunggal bukanlah berasal dari sistem gunung api aktif semacam gunung merapi di daerah Yogyakarta ,tetapi dari rangkaian pegunungan berumur sangat tua dan bernilai ilmiah tinggi.



#Foto (dasar sungai Luk Ulo pada saat kemarau)


Pasir ,kerikil ,dan bongkahan batu sungai Luk Ulo bukanlah dari muntahan lahar/lava gunung berapi yang selalu di perbaharui ,tetapi berasal dari tingginya pelapukan dan erosi berbagai macam batuan yang ada di bagian hulu , oleh karena itu , kompisisi pasir sungai Luk Ulo sangat bervariasi.


Sekitar 79,26% lahan mempunyai kemiringan 30 -70% dan sebagian besar digunakan untuk hutan pinus dan tegalan , kedalaman profil tanah 0-30 cm ,Dengan tingkat erosi dari sedang sampai dengan erosi berat.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Geomorfologi sungai Luk Ulo "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel