Pantai Kalibuntu Jogosimo
Pantai Laguna Kali buntu Jogosimo
Obyek wisata pantai laguna Kalibuntu terletak di desa Jogosimo ,kecamatan Klirong, kabupaten Kebumen. Sepintas pantai kalibuntu tidak terlihat berbeda dengan obyek wisata pantai lainya di kabupaten kebumen, dengan pasir hitam mengkilap dan ombak pantai cukup besar khas pantai selatan pulau jawa.
Yang menjadi spesial di pantai kalibuntu adalah terdapat laguna kalibuntu dan juga eduwisata penangkaran penyu . Di laguna kalibuntu anda bisa naik perahu menuju lokasi pantai atau berselfi ria di pinggir laguna, kemudian di eduwisata penangkaran penyu anda bisa mencoba melepas liarkan penyu ke laut dengan cara membeli anakan penyu tersebut dan unag hasil penjualan penyu di gunakan oleh pengelola untuk merawat dan mengembangkan eduwisata penangkaran penyu tersebut.
Secara tidak langsung anda menjadi bagian dari upaya penyelamatan satwa langka . Anda juga bisa membawa anak anak dan keluarga lainya, melatih anak mencintai satwa dan lingkungan, mengedukasi pentingnya menjaga kelestarian dan kesimbangan alam.
Obyek wisata pantai laguna kalibuntu adalah satu satu pantai di kabupaten yang terdapat penangkaran penyu. Walaupun masih di kelola oleh kelompok masyarat setempat secara mandiri ,tetapi pemerintah daerah sepertinya mulai melirik potensi dan pentingnya penangkaran penyu . Dan memang benar adanya potensi edu wisata penangkaran penyu pantai kalibuntu sangat besar dan jika di kembangkan secara maksimal ,bukan tidak mungkin bisa menjadi obyek wisata andalan kabupaten Kebumen di kemudian hari.
0 Response to "Pantai Kalibuntu Jogosimo"
Post a Comment