-->'/>

Diorama Gua Jatijajar


 Diorama yang di pasang di dalam Gua Jatijajar ada 8 (delapan) deorama ,dengan jumlah total patung nya adalah 32 buah patung. Keseluruhan deorama mengkisahkan cerita legenda dari "raden Kamandaka - Lutung kasarung" . Kenapa di pilih cerita raden kamandaka - Lutung kasarung ? Adapun kaitanya dengan Gua jatijajar pernah di gunakan untuk bertapa oleh Raden Kamandaka putra mahkota dari kerajaan Pajajaran yang bernama asli banyak cokro atau "banyak cakra".


Perlu di ketahui bahwa pada zaman dahulu sebagian dari wilayah kabupaten Kebumen adalah termasuk wilayah kekuasaan kerajaan pajajaran , yang pusat pemerintahanya di Bogor (batu tulis) jawa barat.


Adapun perbatasan wilayah nya yaitu sungai Luk Ulo dari kabupaten kebumen sebelah timur sungai Luk Ulo masuk wilayah kerajaan Mojopahit , sedangkan sebelah barat sungai Luk Ulo masuk wilayah kekuasaan kerajaan Pajajaran. Sedangkan cerita tersebut terjadinya di kabupaten pasirluhur , yaitu di daerah Baturaden atau Purwokerto ,pada abad ke 14 . Namun keseluruhan diorama nya di pasang di dalam Gua Jatijajar.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Diorama Gua Jatijajar "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel